Koranriau.co.id –
Jakarta, CNN Indonesia —
Wakil Menteri Investasi dan Hilirisasi Todotua Pasaribu menjamin perusahaan raksasa teknologi Amerika Serikat (AS) Apple tak akan mencabut investasi setelah Indonesia terancam tarif impor 32 persen oleh Presiden AS Donald Trump.
Todotua mengatakan beberapa investasi Apple di Indonesia sudah berjalan. Menurutnya, tak ada perubahan hingga saat ini.
“Enggak ada, enggak ada. Investasi Apple kan memang sudah ada beberapa yang jalan dan beberapa masih aman,” kata Todotua saat ditemui di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta, Senin (14/4).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pada Februari lalu, Apple menyatakan siap berinvestasi di Indonesia senilai US$160 juta atau sekitar Rp2,6 triliun. Investasi berupa Apple Academy di Indonesia, Apple Software Indonesia and Technology Institute, dan Apple Professional Developer Academy.
Komitmen investasi itu disampaikan setelah Pemerintah Indonesia melarang Apple menjual serial iPhone 16. Setelah komitmen disampaikan, serial terbaru iPhone pun diizinkan beredar.
Todotua menyampaikan pemerintah juga sedang menyiapkan langkah untuk melobi tarif dagang 32 persen yang diterapkan AS. Salah satunya lobinya, rencana berinvestasi di Negeri Paman Sam.
Dia berkata Danantara akan memainkan peran untuk menanam investasi di AS. Dia berkata ada beberapa sektor yang menjadi target investasi Indonesia, termasuk teknologi informasi.
“Bisa juga di IT, teknologi. Maksudnya kan secara strategiknya yang kita lihat, kita bisa berinvestasi ke sana, yang juga nanti inline-nya bisa kita absorb untuk kepentingan di negara kita juga,” ujarnya.
Sebelumnya, Indonesia terdampak penerapan tarif dagang 32 persen dari Presiden AS Donald Trump. Kebijakan itu sempat akan diterapkan 9 April, tetapi diundur 90 hari setelah ada upaya negosiasi.
Presiden Prabowo mengirim sejumlah menteri untuk melobi AS, mulai dari Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menkeu Sri Mulyani, hingga Menlu Sugiono. Perundingan Indonesia dengan AS akan dilaksanakan 16-23 April di Washington DC.
(dhf/pta)
Artikel ini merupakan Rangkuman Ulang Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20250414192458-92-1218715/ri-jamin-apple-tak-batalkan-investasi-setelah-ada-ancaman-tarif-trump