Nasional

Prabowo Dipastikan Akan Teken Pengesahan RUU TNI

Koranriau.co.id-

Prabowo Dipastikan Akan Teken Pengesahan RUU TNI
Presiden Prabowo Subianto(Dok.Antara)

PRESIDEN Prabowo Subianto dipastikan akan mendatangani pengesahan revisi undang-undang (RUU) TNI. Hal ini diungkapkan oleh Menteri Hukum Supratman Andi Agtas.

“Pasti dong (ditandatangi). Nanti tergantung Presiden (waktu pendatanganan),” ujar Supratman di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Jumat (21/3).

Selain itu, Supratman memastikan RUU TNI tidak akan memunculkan dwifungsi TNI. RUU ini justru akan memberikan kepastian mengenai jabatan sipil yang boleh dan tidak diisi oleh militer.

“Memberi batasan kepastian terkait dengan jabatan mana yang boleh diisi oleh militer di dalam jabatan sipil.

Kita tidak boleh mengenal istilah-istilah yang terlalu mendikotomikan antara semua kekuatan bangsa,” jelasnya.

Namun, Supratman tak menutup mata ihwal adanya aksi penolakan RUU TNI di media sosial. Ia menekankan pemerintah maupun DPR tidak bisa memberikan kebijakan yang memuaskan seluruh pihak.

“Karena itu berikan kesempatan kepada pemerintah untuk melaksanakan undang-undang TNI yang baru disahkan kemarin. kemudian biarkan dia akan diuji. apakah benar bahwa khawatiran itu memang sesuatu yang mendasar untuk dilakukan,” tandasnya. (P-4)

Artikel ini merupakan Rangkuman Ulang Dari Berita : https://mediaindonesia.com/politik-dan-hukum/754341/prabowo-dipastikan-akan-teken-pengesahan-ruu-tni

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *