Masak Steak Pakai Wajan Besi, Wanita Ini Kaget Dalamnya Masih Mentah
Makanan

Masak Steak Pakai Wajan Besi, Wanita Ini Kaget Dalamnya Masih Mentah

Koranriau.co.id-



Jakarta

Wanita ini pertama kali masak steak menggunakan wajan cast iron skillet atau wajan besi cor. Namun, ia tak menyangka bagian dalam daging ternyata masih mentah.

Steak sebenarnya tidak hanya bisa dinikmati di restoran karena mudah juga dibuat sendiri. Cara masaknya juga praktis, hanya perlu memanggangnya di atas wajan dengan sedikit taburan garam dan lada.

Namun, pemilihan wajan perlu diperhatikan. Sebab, tidak semuanya menghantarkan panas dengan baik. Jikapun bisa, ada beberapa tips yang perlu diperhatikan. Jangan sampai gagal memanggang steak seperti wanita ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Melalui unggahan video di akun TikTok @meghan.abbott, Meghan hendak menunjukkan daging steak yang baru ia panggang bersama temannya menggunakan wajan besi.

Dari luar, steak ini terlihat menggiurkan. Dagingnya dipanggang sempurna sampai kecokelatan dan ada sedikit bagian yang gosong serta mengkilap. Namun, ketika daging dipotong, Meghan dan temanya tertawa melihat bagian dalam daging yang masih mentah atau kerap disebut dengan istilah blue steak.

Jika dilihat dari video, bagian dalam steak memang masih merah, sekalipun bagian luarnya terlihat matang sempurna.

Masak Steak Pakai Wajan Besi, Wanita Ini Kaget Dalamnya Masih MentahBegini tampilan steak yang dipanggang dengan cast iron skillet dari luar. Foto: TikTok @meghan.abbott

Meghan dan temannya baru pertama kali memanggang steak dengan cast iron skillet, berupa wajan yang terbuat dari besi cor atau besi tuang.

Wajan ini dikenal mampu mendistribusikan panas secara merata dan tahan lama. Oleh karena itu, sering dipakai untuk menumis, menggoreng, memanggang, sampai memasak steak.

“POV kamu hanya seorang wanita yang hendak memasak steak dengan cast iron pertama kali,” tulisnya dalam keterangan.

Masak Steak Pakai Wajan Besi, Wanita Ini Kaget Dalamnya Masih MentahSetelah dipotong, ternyata bagian dalam steak masih merah alias belum matang. Foto: TikTok @meghan.abbott

Umumnya steak yang hasilnya matang di luar mentah di dalam ini disebabkan karena dimasak dengan suhu tinggi dalam waktu singkat.

Unggahan tersebut pun mengundang candaan dari banyak netizen.

Seorang netizen percaya kalau steak itu dimasukkan langsung ke wajan dalam kondisi 100% masih beku.

Netizen lain juga banyak yang memberi saran supaya hasil masak steak dengan wajan besi berhasil.

Netizen @justhilibruh mengungkap, “Wajannya seharusnya panas. Tidak dipanaskan terlebih dahulu.”

“Saya telah menguasai cara memasak steak di cast iron skillet. Biarkan sampai suhu panas sedang, tambahkan satu sendok makan mentega, lalu putar daging dua kali, sekali untuk setiap sisi. Saya mendapat steak medium well sempurna” jelas netizen ini.

Searing beef brisket steak on the electric stove with hot cast iron skilletTerdapat beberapa trik khusus agar memanggang steak pakai wajan cast iron skillet berhasil. Foto: Getty Images/iStockphoto/Arijuhani

Banyak netizen mengungkap kalau butuh beberapa kali percobaan untuk mendapatkan steak sempurna ketika dipanggang dengan wajan besi tuang ini.

Jika ingin berhasil, pastikan memanggang steak saat suhunya sudah mencapai suhu ruangan selama 20 sampai 30 menit. Jangan langsung memanggangnya dalam kondisi beku, lapor dailydot.com (11/04/2025).

Setelah matang, steak juga sebaiknya diistirahatkan dulu selama 5-10 menit. Proses bernama resting ini akan meningkatkan suhu internal daging lebih lanjut.

Kamu juga bisa mengetahui suhunya dengan menggunakan termometer daging. Untuk steak tingkat kematangan medium, kira-kira suhu yang pas yaitu sekitar 54 sampai 57 derajat celcius.

(aqr/adr)

Artikel ini merupakan Rangkuman Ulang Dari Berita : https://food.detik.com/info-kuliner/d-7875509/masak-steak-pakai-wajan-besi-wanita-ini-kaget-dalamnya-masih-mentah

redaksiriau
Redaksi Riau Merupakan Jurnalis Part Time Dari Koran Riau yang bekerja di beberapa media skala nasional di indonesia
https://www.koranriau.co.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *