Nasional

Ini Penyebab Orang yang tidak Merokok Terkena Kanker Paru-Paru

Koranriau.co.id-

Ini Penyebab Orang yang tidak Merokok Terkena Kanker Paru-Paru
Ilustrasi(Freepik)

KANKER paru-paru adalah kondisi kesehatan yang terjadi akibat penurunan fungsi organ paru-paru yang disebabkan pertumbuhan jaringan abnormal.

Merokok sering diidentifikasi sebagai penyebab utama kanker paru-paru. Hal ini dapat dibenarkan, karena rokok mengandung lebih dari 60 zat beracun yang berbahaya bagi tubuh. Zat-zat ini dapat merusak jaringan paru-paru, memicu reaksi sel yang tidak terkendali, dan akhirnya menyebabkan perkembangan kanker.

Meski begitu, tidak semua penderita kanker paru-paru merupakan perokok. Ada berbagai faktor lain yang juga dapat meningkatkan risiko terkena penyakit ini.

Berikut ini adalah beberapa faktor lain yang dapat meningkatkan risiko terkena kanker paru-paru selain merokok:

1. Genetik

Seperti banyak penyakit lainnya, faktor genetik turut memengaruhi risiko kanker paru-paru. 

Meski seseorang tidak merokok atau terpapar zat berbahaya seperti polusi, komposisi genetik tertentu dapat membuatnya lebih rentan terhadap penyakit ini.

Karena itu, mengenal riwayat kesehatan keluarga menjadi langkah penting. Dengan informasi tersebut, dapat lebih dini menjalani pemeriksaan rutin dan menghindari faktor-faktor lain yang berpotensi meningkatkan risiko kanker paru-paru.

2. Polusi Udara

Setiap orang membutuhkan oksigen untuk bertahan hidup. Namun, jika udara yang dihirup tercemar oleh racun, hal ini dapat menimbulkan masalah serius. 

Polusi udara yang berasal dari kendaraan bermotor, pembangkit listrik, aktivitas industri, serta bahan kimia di atmosfer dapat berdampak buruk pada kesehatan paru-paru.

3. Paparan Asbes

Pekerja konstruksi memiliki risiko tinggi terpapar partikel kecil dari bahan asbes. Paparan ini, jika berlangsung dalam waktu lama, dapat memicu munculnya gangguan pada sistem pernapasan hingga meningkatkan risiko kanker paru-paru.

4. Paparan Radiasi di Dada

Radiasi yang digunakan dalam pengobatan medis, seperti untuk kanker payudara atau limfoma Hodgkin, berpotensi menyebabkan mutasi sel. Mutasi ini dapat memicu pertumbuhan sel abnormal yang menjadi penyebab kanker paru-paru, selain faktor merokok, dan dapat berkembang menjadi tumor atau kanker.

5. Perokok Pasif atau Terpapar Asap Rokok

Menjadi perokok pasif berarti tidak merokok secara langsung, tetapi tetap terpapar asap rokok secara berkelanjutan. Paparan ini, baik dari asap rokok yang dihirup langsung maupun dari aroma yang menempel pada pakaian atau rambut, tetap memiliki risiko berbahaya bagi kesehatan.

Untuk menjaga kesehatan paru-paru, penting untuk melakukan pemeriksaan secara berkala, menghindari paparan polusi dan bahan berbahaya, serta menjaga gaya hidup yang sehat. 

Langkah-langkah tersebut dapat membantu mempertahankan fungsi paru-paru yang optimal dan mencegah berbagai gangguan kesehatan. (berbagai sumber/Z-1)

Artikel ini merupakan Rangkuman Ulang Dari Berita : https://mediaindonesia.com/humaniora/725896/ini-penyebab-orang-yang-tidak-merokok-terkena-kanker-paru-paru

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *