Buka Sampai Sahur, Warkop Ini Jual Indomie Carbonara dan Sapi Asap
Makanan

Buka Sampai Sahur, Warkop Ini Jual Indomie Carbonara dan Sapi Asap

Koranriau.co.id-

Jakarta

Buka sampai dini hari, warkop dengan menu anti mainstream ini bisa jadi pilihan tempat untuk sahur. Menawarkan Indomie carbonara hingga Indomie sapi asap.

Warkop atau warung kopi biasanya jadi pilihan tempat nongkrong malam. Selain menawarkan kopi seduh sachet, juga ada menu Indomie telur sama halnya seperti warmindo.

Namun, berbeda dengan warkop yang baru buka di kawasan Pamulang, Tangerang Selatan ini. Warkopnya buka di Ruko Pamulang Permai Blok SH22 No 7.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Suasananya sama seperti warkop pada umumnya, sederhana, dengan meja dan kursi kayu. Namun, menu-menu yang ditawarkan sangat menarik untuk dicoba karena diracik dengan rempah yang kuat. Selama puasa, warkop ini buka mulai dari jam 11.00 hingga 04.00.

1. Varian Indomie Carbonara dan Sapi Asap

Warkop Sinar 7Warkop Sinar 7 menawarkan varian Indomie carbonara. Foto: detikcom/Riska Fitria

Jika biasanya Indomie yang ada di warkop diseduh biasa, menggunakan bumbu instan dari kemasannya, maka berbeda dengan Indomie di Warkop Sinar 7 ini.

Indominya diracik dengan rempah-rempah, sehingga memberikan cita rasa yang berbeda. Salah satunya ada menu INSAP (Indomie Sapi Asap) varian goreng dan rebus seharga Rp 28.000.

Untuk varian goreng menggunakan Indomie goreng yang disajikan dengan sapi ayam dan bayam krispi. Ada tambahan rasa merica yang khas pada Indomie gorengnya.

Topping sapi asap smokey juga menambah aroma dan cita rasa tersendiri. Teksturnya empuk dan disajikan royal.

Untuk varian rebusnya lebih mirip seperti pasta carbonara. Teksturnya creamy dan rasanya perpaduan perpaduan antara gurih dan milky.

2. Nasi goreng berempah

Warkop Sinar 7Nasi goreng rempah. Foto: detikcom/Riska Fitria

Ada juga menu nasi goreng di sini, kami pilih varian rempah dengan topping telur dadar. Seporsinya dibanderol Rp 22.000. Kamu bisa memilih tingkat kepedasan nasi gorengnya.

Porsinya royal dengan aroma seperti citrus yang menyegarkan dari campuran andalimannya. Rempah tersebut juga menambah sensasi menggigit pada nasi gorengnya.

Untuk pelengkapnya juga disajikan bayam krispi, mentimun, dan dua jenis ambal. Ada sambal chili oil dan sambal ijo.

Sayangnya chili oil-nya kurang berminyak untuk disebut sebagai chili oil. Sensasi pedasnya juga tidak begitu kuat, justru lebih pedas sambal ijonya.

Menu teh talua yang sayang dilewatkan, ada di halaman selanjutnya.

Simak Video “Video: Jangan Lupa Makan Sayur Buah Saat Sahur untuk Tahan Lapar!
[Gambas:Video 20detik]

Artikel ini merupakan Rangkuman Ulang Dari Berita : https://food.detik.com/info-kuliner/d-7823255/buka-sampai-sahur-warkop-ini-jual-indomie-carbonara-dan-sapi-asap

redaksiriau
Redaksi Riau Merupakan Jurnalis Part Time Dari Koran Riau yang bekerja di beberapa media skala nasional di indonesia
https://www.koranriau.co.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *