Koranriau.co.id-
Jakarta –
Pangsit biasanya disajikan gurih, tapi berbeda dengan kreasi penjual kaki lima satu ini. Sang penjual membuat kreasi pangsit dengan balutan cokelat melimpah.
Pangsit goreng biasanya berisikan daging ayam, seafood, atau sayuran. Di berbagai negara ada juga yang membuat pangsit dengan isian olahan daging sapi atau babi.
Kreasi pangsit goreng lebih kreatif di tangan penjual kaki lima. Uniknya disajikan oleh penjual pangsit goreng di India yang memadukannya dengan balutan cokelat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Dilansir dari Food NDTV (16/4), pangsit goreng di India disebut sebagai momos. Umumnya disajikan dengan isi olahan sayuran yang gurih.
Berbeda dengan sajian pangsit goreng yang ditawarkan oleh penjual kaki lima bernama Babbu Momos. Lokasinya berada di Vivek Vihar, Delhi, India.
Hadirnya penjual pangsit goreng yang viral ini dibagikan oleh akun Instagram @humbhifooodie (1/4/2025). Pangsit dengan isian yang tidak diketahui itu digoreng hingga bagian luarnya garing.
Setelah itu, pangsit goreng dimasukkan ke dalam balutan saus cokelat. Saus cokelatnya terbuat dari cokelat batangan yang dilelehkan dengan mentega dan sedikit air, ada tambahan susu kental manis cokelat pada racikannya.
![]() |
Pangsit goreng dengan balutan cokelat yang melimpah itu lalu disajikan di atas piring. Sang penjual juga menambahkan kepingan cokelat warna-warni dan 4 potong wafer cokelat.
Seporsi pangsit goreng cokelat ini dibanderol harga 300 Rupees atau sekitar Rp 59 ribuan. Meski terbilang agak mahal, tapi porsinya besar.
Sayangnya, kreasi pangsit goreng cokelat ini dianggap nyeleneh untuk sebagian orang. Video Reels yang dibagikan itu telah ditonton hingga 9,2 juta views dengan beragam komentar.
“RIP momo (pangsit),” komentar netizen.
“Kenapa sih pakai cokelat?” sahut netizen lain.
“Beri keadilan untuk cokelat dan pangsit!” komentar lainnya.
(yms/odi)
Artikel ini merupakan Rangkuman Ulang Dari Berita : https://food.detik.com/info-kuliner/d-7878917/unik-pangsit-cokelat-yang-manis-legit-viral-di-india