Koranriau.co.id-
Jakarta –
Beberapa restoran legendaris yang pernah menjadi favorit banyak orang ada yang telah tutup, atau pindah lokasi. Seiring berjalannya waktu, mereka tutup karena berbagai macam alasan.
Bukan hanya tentang cita rasa, keberadaan resto-resto yang tutup juga telah menyimpan kenangan dan momen-momen bersama orang terdekat. Bahkan, penutupan beberapa restoran tersebut banyak membuat penggemarnya sedih.
Restoran Terkenal di Indonesia yang Sudah Tutup
Dari catatan detikFood, berikut adalah beberapa contoh restoran legendaris Indonesia yang telah tutup:
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
1. Restoran Cahaya Kota
![]() |
Restoran Cahaya Kota merupakan salah satu restoran legendaris yang sudah ada sejak 1962. Restoran ini berlokasi di Gondangdia, Jakarta Pusat.
Dulunya, restoran ini pernah jadi tempat makan mendiang Presiden pertama Indonesia, Ir Soekarno. Selain itu, banyak pejabat, pengusaha, tokoh, dan selebriti yang sering ke restoran yang dibangun sejak Indonesia belum merdeka ini.
Menu makan yang ditawarkan lebih ke gaya Chinese Dengan porsi yang terkenal royal . Ada banyak jenisnya, mulai dari bubur, ayam goreng mentega, seafood goreng, bistik, hingga mie goreng.
Sayangnya, pengunjung restoran legendaris ini semakin menurun terkikis oleh waktu.
Karena biaya operasional dan pemasukan restoran yang tak sebanding, pemilik Cahaya Kota memutuskan untuk menutup restoran mereka.
2. Restoran Rindu Alam
![]() |
Restoran Rindu Alam dulunya jadi salah satu tempat ikonik di wisata Puncak Bogor sejak tahun 1980-an. Namun, pada awal tahun 2020 lalu restoran ini ditutup karena kontrak lahan yang sudah habis.
Dikutip dari CNBC Indonesia, Restoran Rindu Alam dibangun Letjen TNI Ibrahim Adjie pada 1971 dan yang menempati lahan milik Pemprov Jabar.
Restoran ini bisa terkenal karena pada saat itu, masih jarang restoran yang berada di ketinggian. Restoran Rindu Alam berada di 1.444 meter di atas permukaan laut, sehingga berhasil menarik minat pengunjung.
Meski sempat ada kabar bahwa Rindu Alam akan dibuka kembali tapi sampai sekarang belum ada perkembangannya.
3. Hard Rock Cafe Jakarta
![]() |
Hard Rock Cafe Jakarta dulunya adalah salah satu resto dan kafe ikonik yang saat ini telah tutup permanen. Melalui akun Instagram @hrcworlwide, pihaknya mengumumkan bahwa secara resmi menutup permanen resto ini per 31 Maret 2023.
Jaringan Hard Rock International (HRI) sendiri punya ratusan cabang Hard Rock Cafe di berbagai negara. Hard Rock Cafe Jakarta pertama kali dibuka di Indonesia pada tahun 1992, tepatnya di Sarinah, Jakarta Pusat.
Kafe ini kemudian pindah ke gedung eX Plaza Indonesia. Pada 2013, Hard Rock Cafe Jakarta pindah lagi ke lokasi baru mereka di Pacific Place yang menjadi tempat tutup.
4. McDonald’s Sarinah
![]() |
McDonald’s Sarinah jadi salah satu gerai McDonald’s pertama yang ada di Indonesia. Restoran cepat saji ini diresmikan pada 23 Februari 1991.
Lokasinya strategis berada di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat. Selama bertahun-tahun, McDonald’s Sarinah jadi tempat makan favorit semua kalangan.
![]() |
Namun di 2020 lalu, McDonald’s Sarinah harus ditutup. Alasanya karena ada manajemen Gedung Sarinah yang saat itu berencana merenovasi dan melakukan perubahan strategi bisnis pada bangunan.
Penutupan tersebut sempat sempat membuat banyak pelanggan McDonald’s Sarinah pun merasa kehilangan. Tapi, untungnya pada 1 Juli 2023, McDonald’s kembali buka di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat.
Namun, gerainya bukan berada di Gedung Sarinah, melainkan di Gedung Jaya yang lokasinya persis di seberang gedung Sarinah lokasi lama.
5. Fish n Co.
![]() |
Fish n Co. adalah restoran seafood asal Singapura. Kesuksesan Fish n Co. di Singapura membuat cabangnya dibuka di Indonesia dan digemari banyak orang.
Namun, setelah 19 tahun beroperasi di Indonesia, restoran ini tutup permanen pada akhir 2022. Kabar ini disampaikan melalui unggahan di Insta Story, Fish n Co. Indonesia bersama GF Culinar menyebut bahwa mereka berhenti beroperasi mulai 31 Desember 2022.
“Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pelanggan setia yang telah mendukung dan mempercayai kami. GF Culinary akan terus menghadirkan pengalaman dalam menyantap makanan,” tulis perwakilan GF Culinary.
(khq/fds)
Artikel ini merupakan Rangkuman Ulang Dari Berita : https://food.detik.com/info-kuliner/d-7862885/5-resto-legendaris-yang-tutup-permanen-di-indonesia-penuh-kenangan